Tanjungpinang,Zonakepri- Pemerintah Provinsi Kepri melaksanakan upacara peringatan Hari Otonomi Daerah (Otda) ke-20 di halaman kantor Gubernur, Dompak, Tanjungpinang, Senin (25/4/2016).
Para pegawai tampak ramai memadati lokasi upacara,20 Menit sebelum pelaksanaan upacara di mulai. Ucapan menggunakan bunga juga tampak menghiasi setiap sudut lapangan.
Plt. Gubernur Kepri Nurdin Basirun selaku inspektur upacara, pada kesempatan ini mengatakan bahwa momentun Peringatan hari Otonomi Daerah ini dapat dijadikan landasan untuk membangun Daerah seseuai dengan visi Kepulauan Riau.
Upacara berjalan dengan baik dan lancar. Tampak hadir jajaran SKPD dan FKPD dilingkungan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau .
Pada kesempatan ini Pemerintah Provinsi Kepri memberikan penghargaan terkait Penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) Tahun 2014. Untuk ini peringkat I diraih oleh Kabupaten Bintan, kemudian disusul Kabupaten Karimun peringkat II dan Kota Tanjungpinang berada diperingkat III.
Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Plt. Gubernur Kepri Nurdin Basirun kepada para perwakilan Daerah pemenang.
Pada kesempatan ini juga Pemerintah Provinsi Kepri menyerahkan beberapa bantuan operasional secara simbolis seperti untuk lansia dan forum komunikasi keluarga anak dan kecacatan atau disabilitas.(hum)