TanjungpinangZona Kepri

Pelaku Pemukulan Mahasiswa Batal  Diumumkan  

×

Pelaku Pemukulan Mahasiswa Batal  Diumumkan  

Sebarkan artikel ini

 

kapolres 1
Kapolres Tanjungpinang, AKBP Kristian P Siagian

Tanjungpinang,Zonakepri-  Kapolres Tanjungpinang, AKBP Kristian P Siagian batal mengumumkan para pelaku pengeroyokan terhadap 3 Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik (STISIPOL) Raja Haji  Tanjungpinang.

Padahal Kapolres telah berjanji dihadapan jurnalis untuk mengumumkan pelaku penyerangan terhadap 3 Mahasiswa Stisipol Raja Ali Haji sore ini, Senin (15/2).

“Pihak Kita masih melakukan pemeriksaan terhadap yang terlibat,” kata Wakapolres Tanjungpinang, Kompol I Wayan Sudarmaya di ruang kerjanya.

Dirinya menuturkan, besok Selasa (16/2) diusahakan Press Release dihadapan wartawan.

“Besok kita usahakan umumkan dan kasih informasi kepada kawan-kawan media,” ucap Wayan.

Sebelumnya, dihadapan wartawan, Kapolres menyampaikan hal tersebut di Markas Polres Tanjungpinang.

“Kita akan memproses dengan tuntas kasus tersebut, mungkin sore nanti kita sudah umumkan pelaku penyerangan terhadap mahasiswa tersebut,” kata AKBP Krist.

Dirinya bersama jajaran tidak akan gentar terhadap siapapun dan bakal mengusut tuntas kasus tersebut sesuai hukum yang berlaku.

“Saya tidak akan gentar terhadap otak pelaku, saya juga punya otak kok, tapi yakinlah kita tetap proses secara tuntas kasus ini,” tegas Krist.

Sikap ini, disampaikan oleh Krist menjawab tuntutan dari ratusan Mahasiswa yang menggelar aksi unjukrasa damai di Markas Polres Tanjungpinang Jalan Ahmad Yani Tanjungpinang.

Sebelumnya juga Mahasiswa STISIPOL menuntut pihak Polres agar menangkap pelaku penyerangan kampus berikut otak pelaku dibalik insiden tersebut.

Jika tidak diindahkan pihak kepolisian, ratusan mahasiswa mengancam akan kembali menggelar aksi yang sama dengan massa yang lebih besar dan akan menduduki Polres Tanjungpinang dengan memasang tenda. (rul)