
Zonakepri.com – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Natuna melalui Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Natuna bersama KNPI dan OKP Natuna gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) Ke-96 Tahun 2024.
Kegiatan HSP berlangsung di Indor Sport Center Air Mulung, Kelurahan Bandarsyah, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Senin (28/10/2024).
Upacara HSP Ke-96 Tahun 2024 dipimpin langsung Pejabat Sementara (PJS) Bupati Natuna, Rika Azmi.
Dalam Amanat Pembina upacara, PJS Bupati Natuna, Rika Azmi membacakan amanat resmi Menteri Pemuda dan Olahraga RI yang menekankan pentingnya sumpah pemuda sebagai peristiwa bersejarah pada 28 Oktober 1928.
“Momen hari sumpah pemuda menandai tekad dan kehendak kuat para pemuda Indonesia untuk bersatu dalam keberagaman demi menghadirkan negara Indonesia,” amanat resmi Menpora dibacakan Pjs Bupati Natuna, Rika Azmi.
Melalui momen hari sumpah pemuda diharapkan dapat mewujudkan visi indonesia emas dengan kemajuan, kesejahteraan dan peran bangsa yang lebih kuat dikancah global.
“Diketahui peringatan Sumpah Pemuda tahun 2024 ini bertepatan dengan masa transisi pemerintahan baru, yang diharapkan dapat mewujudkan visi Indonesia Emas dengan kemajuan, kesejahteraan, dan peran bangsa yang lebih kuat di kancah global,” ungkapnya.
Dalam amanat resminya Menpora RI juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pemangku kepentingan yang terus berkontribusi positif dalam pelayanan kepemudaan.
Ucapan terima kasih juga diberikan atas kontribusi dan prestasi pemuda Indonesia dalam berbagai bidang pembangunan.
Sementara itu, Pjs Bupati Natuna, Rika Azmi juga menyampaikan melalui hari bersejarah ini, diharapkan seluruh pemuda Natuna khususnya untuk terus semangat memberikan yang terbaik kepada bangsa dan negara, terutama dalam upaya memberikan kontribusi dalam pembangunan daerah.(Diskominfo/Zub)